Kakak Beradik di Bandung Tersambar Petir Ketika Bawa Motor Saat Hujan, Begini keadaanya Sekarang

 


Kakak beradik dilaporkan tersambar petir ketika mengendarai sepeda motor saat hujan lebat, pada Senin 28 November 2022 pukul 13.30 WIB.

Diketahui, kejadian kakak beradik tersambar petir ini terjadi di Kp Mengger Panjang RT 04 RW 07, Desa.Rancamulya, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Bandung.

Kapolsek Pameungpeuk, Kompol Ivan Taufiq, pun membenarkan kejadian kakak beradik tersambar petir ini terjadi di wilayah Kabupaten Bandung.

Sebagaimana dilansir MapayBandung.com dari pesan yang diterima, Senin 28 November 2022, Ivan Taufiq membeberkan kronologi kejadian yang terjadi pada Senin siang tadi.

Kejadian itu bermula saat korban yang berusia remaja bersama adiknya (7 tahun), sedang mengendarai sepeda motor Yamaha RX King warna Hijau boncengan.

Tepat di TKP (Kp Mengger Panjang) terjadi hujan cukup besar, kemudian, kedua kakak beradik itu kena sambaran petir.

Saksi mengetahui kakak beradik itu tersambar petir, usai melihat keduanya tergeletak di jalan Kp Mengger Panjang RT 04 RW 07, Desa.Rancamulya.

Tak lama kemudian, kakak beradik itu oleh saksi dibawa ke rumah sakit Al Ihsan, dan sampai saat ini masih dilakukan observasi oleh Pihak Rumah Sakit Al Ihsan.

Adapun identitas kedua kakak beradik itu adalah warga Rancamanyar, Baleendah, Kabupaten Bandung, namun, sehari-hari tinggal dan sekolah di Cianjur.

Sang kakak merupakan pelajar yang beralamat di Kp Babakan, Desa Rancamanyar, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, mengalami luka berat.

Sedangkan adiknya mengalami luka sobek pada bagian paha sebelah kanan dan luka bakar pada bagian dada.

Ivan menambahkan anak berusia 7 tahun itu, mengalami luka ringan, yakni luka memar kening, telinga sebelah kanan luka lecet, dan tangan luka lecet.

Belum ada Komentar untuk "Kakak Beradik di Bandung Tersambar Petir Ketika Bawa Motor Saat Hujan, Begini keadaanya Sekarang"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel